Jika tangga memiliki ukuran yang ideal tentu akan membuat si penghuninya nyaman saat menaikinya, selain rasa nyaman tentu juga akan ada rasa aman. Kamu harus cerdas jika ingin membuat tangga dirumahmu ya sobat. Tapi apakah kamu tau letak pada kesalahan pembuatan tangga itu dimana? Yups terletak pada pengkuran tangganya.
Kamu tahu tidak sobat? Jika terdapat kesalahan pada pengukuran tangga, dapat menyebabkan pengguna tangga merasakan tidak nyaman saat menaiki anak tangga, dan ukuran tangga yg salah dapat menguras biaya lebih banyak juga. Untuk menghindari adanya kesalahan tersebut kamu bisa langsung simak artikel ini ya sobat.
1. Lebar Tangga
Menentukan lebar, yaitu dengan menyesuaikan jumlah pengguna yang akan melintas dalam waktu bersamaan dan juga harus memperhitungkan mobilitas barang yang nantinya akan melalui tangga tersebut (seperti Lemari, Tempat Tidur, Meja, dsb.
Untuk pengguna tangga dominan 1 orang, maka ukuran lebar tangga yang ideal adalah 70cm sampai 90cm.
Untuk pengguna tangga 2 orang (baik searah atau pun berlawanan arah), maka agar nyaman digunakan ukuran lebar idealnya 120cm sampai 150cm.
Untuk pengguna tangga 3 orang atau lebih (massal), sebaiknya lebar tangga dibuat dengan ukuran 180cm atau lebih.
2. Lebar Anak Tangga
Lebar anak tangga itu harus melebihi lebar telapak kaki orang dewasa, standarnya 27-35 cm. Bertujuan supaya tangga nyaman dipijak. Berikut ini lebar anak tangga yang nyaman:
- Jika rumah pribadi, buat lebar anak tangga antara 27cm - 30cm.
- Jika gedung atau fasilitas umum, buat lebar aantrade antara 30cm - 35cm.
3. Tinggi Anak TanggaTinggi anak tangga yang paling nyaman adalah 15-18 cm. Ukuran ini sudah pas dan sangat nyaman untuk remaja atau orang dewasa dengan tinggi badan 150cm atau lebih. Apakah kamu tau? Bila anak tangga terlalu tinggi dapat menyebabkan kakimu menjadi berat dan sakit ketika melangkah naik atau turun pada tangga tersebut loh.4. RailingPemasangan railing tangga diperlukan jika tangga memiliki lebih dari 5 anak tangga. Ukuran tinggi idealnya 70-90 cm. Railing berfungsi sebagai pengaman, tentu kamu harus perhatikan juga jarak antar batangnya, idealnya 15-20 cm. Sehingga anak-anak tidak bisa melewatinya.5. Bordes TanggaBordes berfungsi sebagai area jeda di tangga. Bordes didesain dengan struktur berupa pelat datar diantara anak tangga sebagai tempat beristirahat sejenak. Bordes memiliki panjang yang bervariasi mulai dari 80cm, 100cm, 120cm, dan sebagainya yang disesuaikan dengan kebutuhan berdiri sejenak, seni srsitektur, dan space yang tersedia.6. Letak TanggaSalah satu posisi tangga yang baik adalah mudah dijangkau oleh setiap penghuni rumah atau tamu untuk bangunan gedung umum. Letak bangunan tangga harus terlihat dari berbagai arah sehingga memiliki tingkat aksesbilitas yang tinggi.Posisi ideal letak tangga, yaitu tak lebih dari 20 m dari ruang paling ujung. Memangnya kenapa tidak boleh lebih? Ini bertujuan untuk memberikan kemudahan dari sisi aksesbilitas penghuni dan juga sebagai sarana evakuasi bila terjadi musibah, seperti gempa, kebakaran dan tsunami..7. Material TanggaKamu harus menentukan material tangga dan tentukan tema yang ingin ditampilkan dalam struktur tangga yang ingin dibangun. Jika kamu menginginkan kesan alami pada tangga milikmu, kamu bisa memilih material kayu sebagai bahan struktur bangunan tangga. Kamu tahu tidak? Beton sampai saat ini masih mendominasi sebagai material tangga yang paling banyak diaplikasikan loh sobat yang didominasikan dengan lantai keramik sebagai finishingnya. Itu tadi tips agar kamu dapat membuat tangga dengan lebih ideal dan mengutamakan rasa nyaman serta aman. Aapakah kamu tertarik ingin merenovasi atau membuat tangga dirumah? Gunakan jasa kontraktor terpercaya yang amanah yuk hanya Mitracon Kontraktor, FREE KONSULTASI (Klik disini).Baca juga: Tips renovasi dijamin bikin rumah nyaman dan keluarga makin betah dirumah