Tips Memilih Warna Cat Rumah Minimalis Pada Rumah Anda

154 Tinjau  | 

Tips Memilih Warna Cat Rumah Minimalis Pada Rumah Anda


Salah satu tips memilih warna cat rumah adalah dengan mempelajari setiap ornamen detail arsitektur pada rumah anda.

Beberapa warna cat dalam ruangan memberikan suasana yang dapat berkesan terhadap sejuk dan hangat, sementara warna lain memunculkan kesan berani.

Perhatian lebih pada aksen warna satu elemen dengan lainnya, sehingga mereka memiliki warna yang senada tidak terkesan kotor ataupun berantakan. Hindari warna yang terlalu mencolok pada mata kita.




Dalam memilih warna cat yang tepat, pemilihan lapisan cat juga penting untuk diperhatikan. Karena, proses finishing ini akan mempengaruhi tampilan warna cat yang sudah diaplikasikan pada tembok properti kesayangan anda.

Hasil akhir pelapisan cat terbagi menjadi beberapa kategori, yaitu matte, kulit telur, satin, semi gloss, dan high gloss. Tinggal anda menentukan mana yang lebih cocok jika dipadukan dengan desain rumah anda.




Perhatikan, Sebelum mengaplikasikan cat warna ke seluruh bangunan pada rumah anda. Disarankan gunakan sebuah media uji untuk melihat kecocokan warna yang dipilih. 

Setelah itu, aplikasikan terlebih dahulu pilihan warna cat tersebut pada media uji dan lihat warna cat pada pagi, siang, sore, dan malam, baik saat cerah maupun mendung. Hal ini penting untuk dilakukan karena warna cat bisa berubah berkat pengaruh lingkungan dan kondisi pada saat itu.

Jika anda tidak terlalu menyukai cat dengan terlalu banyak warna. Maka, sebaiknya gunakan pilihan cat warna netral untuk seluruh bagian tembok, agar tidak kontras satu dan lainnya.


Selain menyesuaikan dengan tekstur elemen dinding, pemilihan cat rumah anda juga harus disesuaikan dengan furniture yang ada di dalam rumah. 

Anda dapat melakukannya dengan meletakkan warna cat yang anda pilih disandingkan dengan furniture utama, seperti meja atau kayu sebelum akhirnya memilih warna tersebut.

Powered by MakeWebEasy.com
Website ini menggunakan kukis untuk pengalaman terbaik Anda, informasi lebih lanjut silakan kunjungi Kebijakan Privasi  dan  Kebijakan Kukis